Minggu, 22 Desember 2013

Tips Cara Cepat Jual Rumah

 
 Menjual rumah adalah pekerjaan yang menantang. Bagi orang yang belum berpengalaman, melego hunian atau properti lain resikonya cukup tinggi. Jika salah membidik pasar atau keliru memilih pembeli, salah-salah kita bisa merugi.

Salah satu segmen pasar properti dengan resiko relatif rendah adalah konsumen berusia muda. Selain memiliki rentang kredit yang cukup panjang, biasanya pengalaman mereka dalam memberi rumah masih sedikit. Keluarga muda pun cenderung memburu rumah dengan kondisi apapun asalkan harganya murah untuk tempat tinggal perdananya.
Untuk menggaet konsumen berusia muda, situsBankrate.com punya sedikit tips. Intinya, selain menjadi penjual Anda harus bertindak sebagai konsultan agar mereka jatuh hati pada rumah yang akan dijual.

Berikut tipsnya:
1. Ajak meninjau kondisi rumah yang akan dijual. Katakan dengan jujur mengenai kondisi rumah yang akan dijual. Apa saja perbaikan yang harus dilakukan dan berikan estimasi biaya. Ajak calon konsumen melihat langsung kerusakan yang harus diperbaiki. Beri sedikit diskon, seolah-olah Anda membantu meringankan biaya perbaikan.

2. Berikan rencana pengembangan yang memungkinkan. Berikan gambaran ukuran luas tanah dan kemungkinan pengembangan yang bisa dilakukan. Apakah dilakukan pengembangan vertikal (loteng) atau cukup dengan menambah bangunan di samping atau belakang. Banyak-banyak membaca desain pengembangan rumah di media, sehingga Anda bisa memberi gambaran detik pada calon pembeli.

3. Informasikan cara memperoleh kredit. Kebanyakan pasangan muda membeli rumah dengan cara kredit. Begitu pula dengan rencana renovasinya. Anda bisa memanfaatkan peluang ini sebagai gimmick promosi. Meski bukan tenaga pemasaran bank, Anda bisa jelaskan soal skema pinjaman yang paling menguntungkan. Jika ada kolega yang bekerja di bank, tak ada salahnya jika Anda memperkenalkannya pada si calon pembeli rumah.

4. Deskripsikan lingkungan sekitar rumah. Berikan informasi mengenai para tetangga dan pengurus lingkungan rumah pada calon pembeli. Tanpa bermaksud bergosip, Anda bisa menggambarkan situasi dan masalah yang terjadi di lingkungan sekitar rumah termasuk karakter para tetangga.

5. Beri polesan yang menarik. Cat rumah Anda dengan warna yang tengah tren saat ini. Beri penerangan yang cukup untuk menggambarkan kenyamanan. Jangan lupa, tata taman dengan baik karena kesan pertama bisa sangat menentukan.
ACASIA RESIDENCE Rumah minimalis di Tawarkan di JATIRANGON- Bekasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar